Dengan sembilan elemen jurnalisme – Bill Kovach, Istilah “Bad News is
Good News” yang dianggap merupakan prilaku khas media dan konon menjadi kekawatiran pelaku PNPM Mandiri
Perkotaan terhadap Media ternyata tak selamanya benar.
Palembang - Workshop Media, merupakan salah satu kegiatan yang setiap tahunnya ada
di dalam koridor Sosialisasi PNPM Mandiri Perkotaan. Kegiatan rutin yang
diharapkan menjadi pintu masuk bagi program dalam berhubungan dengan media ini bertujuan
untuk memberikan informasi yang jelas kepada pelaku media tentang PNPM Mandiri
Perkotaan dengan harapan media dapat turut berpartisipasi dalam menanggulangi
kemiskinan dan menjadikan program sebagai bahan produksi, baik media
elektronik, media cetak, media visit dan lain-lain.
Disadari bersama bahwa
mengelola media untuk kepentingan kebutuhan program adalah sesuatu yang sulit,
cara pandang bahwa PNPM Mandiri
Perkotaan merupakan program pemerintah dan bukan program masyarakat menjadi
salah satu penyebab jarak program dengan pelaku media. Perilaku khas media yang
terkenal dengan istilah bahwa berita
tentang suatu yang buruk adalah bahan berita yang cocok untuk dipublikasikan
(Bad News is a Good News) menjadi
kekhawatiran pelaku program dan menambah panjang daftar penyebab batasan antara
program dan media.